Terobosan Rutan Pekanbaru
Rutan Kelas I Pekanbaru Buat Terobosan Demi Tingkatkan Pelayanan

Rutan Kelas I Pekanbaru membuat terobosan baru Demi Tingkatkan Pelayanan. (Foto: Sigapnews.co.id/Ist).
Terobosan Rutan Sialang Bungkuk, Tenayan Raya, ini berupa Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Senin (18/02/2021)
Dengan pengoptimalkan ruangan yang dulunya dipergunakan untuk layanan pendaftaran kunjungan. Selama pendemi Covid-19 ditiadakan sehingga ruang tersebut diubah.
Kepala Rutan (Karutan) Pekanbaru, M. Lukman menyampaikan dengan adanya Pelayanan Terpadu Satu Pintu diharapkan masyarakat dengan mudah melakukan pengurusan dan informasi yang cepat.
"Semoga layanan ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat tentang pengurusan asimilasi dan pembebasan bersyarat tanpa proses yang berbelit," ujar Lukman.
Karutan juga menambahkan PTSP ini akan terus ditingkatkan dan dilakukan evaluasi, sehingga dapat memberikan pelayanan yang sangat prima dan mendapatkan respon positif dari masyarakat.
"Program ini akan terus kami tingkatkan dan dievaluasi secara berkala, sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan yang prima tanpa korupsi," tutupnya.(*)
Editor :Tim Sigapnews