Tingkatkan Pelayanan Masyarakat, Biro SDM Polda Riau Canangkan Zona Integritas Bebas Korupsi

Tujuannya untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Dengan membangun Zona integritas dan fakta integrtas baik internal maupun Eksternal, ditandai dengan penandatanganan kegiatan diruang Tribrata lantai 5 Mapolda Riau Jalan Pattimura.
Kegiatan Pencanangan pembangunan Zona Integritas penandatanganan Fakta integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dipimpin oleh Kepala Biro SDM Polda Riau, Kamis (23/02/2021).
Dalam sambutannya Kombes Pol Trisno Riyanto, S.H. selaku Karo SDM Polda Riau mengatakan bahwa dirinya dan seluruh anggota berkomitmen untuk mewujudkan Biro SDM Polda Riau bebas dari korupsi, dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat baik secara internal maupun eksternal.
"Biro SDM Polda Riau selaku leading sektor pengemban fungsi SDM dapat menjadi percontohan pembangunan zona integritas, dalam mempersiapakan SDM yang memiliki kultur berintegritas menuju wilayah bebas dari korupsi serta wilayah birokrasi bersih melayani," ujarnya.
Ka Biro juga mengatakan apabila komitmen itu berhasil, mudah-mudahan kesejahteraan dari personel Biro SDM bisa menjadi baik dan birokrasi juga baik, serta polisi juga akan semakin dipercaya oleh masyarakat
"Kami juga berkomitmen untuk mewujudkan Zona Integritas di Biro SDM Polda Riau, untuk meraih kepercayaan masyarakat," tambah Trisno.
Sementara itu, Ketua Ombudsman Provinsi Riau, H Ahmad Fitri mengucapkan selamat atas pencanangan pembangunan ZI menuju WBK dan Wilayah WBBM, serta mendukung komitmen Biro SDM Polda Riau.
"Kami mengharapkan pelayanan yang di berikan oleh Polda Riau, khususnya jajaran Biro SDM Polda Riau bisa semakin meningkat dengan adanya dukungan komitmen pembangunan Zona Integritas†ujarnya menutup keterangan.
Kegiatan yang berlangsung tertib dengan menjalani protokol kesehatan juga dihadiri oleh Ketua MKA Lembaga Adat Melayu Riau, Datuk Seri Al Azhar, dan beberapa kepala dinas di Pemprov Riau dan seluruh personel Biro SDM Polda Riau.
Penulis : David
Sumber : Humas Polda Riau
Editor :Tim Sigapnews