Politik
Pilkada 2018: Golkar Inhil Harapkan Gerindra Usung HM Wardan

H Raus Walid bersama rombongan secara simbolis menyerahkan berkas pencalonan HM Wardan kepada tim penjaringan Partai Gerindra Kabupaten Inhil.(Foto: sigapnews/defri)
Kedatangan H Raus Walid tersebut, turut didampingi oleh Sekretaris DPD II (Dua) Partai Golkar Kabupaten Inhil, dan puluhan kader lainnya. Pada momentum tersebut, H Raus Walid bertindak sebagai Ketua Rombongan.
"Hari ini, kami dari Partai Golkar mengunjungi Partai Gerindra untuk mengantarkan berkas pencalonan Dalam Rangka menyambut tahun politik di 2018 mendatang," ujar Raus Walid kepada wartawan usai penyerahan berkas pencalonan.
Dalam kedatangannya beserta rombongan kali ini, H Raus Walid begitu mengapresiasi sambutan ramah dan penuh kekeluargaan yang diberikan oleh segenap Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Inhil Periode 2018 - 2023 Partai Gerindra.
"Saya mewakili segenap pengurus Partai Golkar Inhil mengucapkan terima kasih kepada Partai Gerindra yang telah membuka pendaftaran bagi calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Sambutan yang diberikan juga penuh dengan rasa kekeluargaan," kata Raus Walid disambut tepuk tangan rombongan dan panitia Penjaringan.
Lebih lanjut, Raus Walid menyampaikan harapannya yang juga adalah harapan dari segenap Partai Golkar Inhil agar Partai Gerindra dapat memberikan dukungan dan mengusung H Muhammad Wardan dalam kontestasi politik Kepala Daerah Kabupaten Inhil 2018 mendatang.
Sementara itu, menurut penuturan Sekretaris DPD II (Dua) Partai Golkar Kabupaten Inhil, Edi Susanto, pendaftaran H Muhammad Wardan ke Partai besutan Prabowo Subianto ini juga dilakukan untuk menambah dukungan kepartaian dalam agenda pencalonan Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Inhil itu nantinya.
"Langkah ini juga dilakukan untuk menambah koalisi Partai Golkar dan mencukupkan tambahan satu kursi DPRD guna mendukung rencana pencalonan Bapak H Muhammad Wardan dalam Pilkada Inhil 2018," terangnya.
Edi Susanto menambahkan, sampai sejauh ini, Partai Golkar Inhil telah mencoba untuk menggandeng 2 (Dua) Partai besar dalam menyambut pesta demokrasi tahunan di Kabupaten Inhil mendatang.
"(Partai Gerindra, red) ini sudah (Partai, red) kedua. Sebelumnya, kami juga sudah mendaftarkan H Muhammad Wardan ke PAN," tukasnya.
Selanjutnya, Edi Susanto mengungkapkan, hingga saat ini, segenap jajaran Partai Golkar masih memiliki keyakinan bahwa Partai Gerindra akan memberikan dukungannya kepada H Muhammad Wardan.
"Keyakinan ini saya rasa tidak berlebihan. Selain sebagai seorang petahana, Bapak H Muhammad Wardan juga telah membuktikan kinerjanya selama 4 tahun terakhir. Semoga saja keyakinan kami ini benar dan menjadi kenyataan," pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Inhil Periode 2018 - 2023, H Muhammad Wardan beserta 6 orang kandidat Bakal Calon Bupati lain yang telah mendaftar di Partai Gerindra akan melewati penyaringan hingga akhir masa penjaringan.
"Ada proses yang akan dilewati oleh setiap kandidat sebelum ditentukan siapa figur yang akan dipilih untuk diusung oleh Gerindra. Saat ini, kita hanya saja sebatas menerima berkas dari masing - masing kandidat yang mendaftar hingga akhir masa penjaringan," tandasnya.(Def)
Sumber : Humas Golkar Inhil
Editor :Tim Sigapnews