Restitusi Pajak
Suap Restitusi Pajak, KPK Tetapkan Kepala KPP PMA3 jadi Tersangka

Wakil Ketua KPK Saut Situmorang (kanan) bersama juru bicara KPK Febri Diansyah (kiri) saat menggelar konferensi pers pengumuman Bupati Tulungagung dan Wali Kota Blitar sebagai tersangka, di kantornya Jumat (8/6/2019) dini hari. (Foto: dok. Sigap
SIGAPNEWS.CO.ID, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK menetapkan Kepala Kantor Pelayanan Pajak Penanaman Modal Asing Tiga, Kantor Wilayah Jakarta Yul Dirga menjadi tersangka suap.
KPK menyangka dia dan tiga anak buahnya menerima suap sebesar Rp 1,8 miliar dari Komisaris Utama PT WAE Darwin Maspolim agar menyetujui pengajuan restitusi pajak PT WAE.
"Kami sangat menyesalkan terjadinya suap dan kongkalikong tim pemeriksa pajak dengan wajib pajak," kata Wakil Ketua KPK Saut Situmorang di kantornya Jakarta, Kamis, (15/8/2019).
Tiga anak buah Yul yang diduga juga ikut menerima suap itu ialah Hari Sutrisno, Jumari dan M. Naik Fahmi. Ketiganya merupakan tim pemeriksa pajak untuk WAE.
PT WAE adalah perusahaan Penanaman Modal Asing yang menjalankan bisnis sebagai dealer dan pengelola layanan sales, services, spare part dan body paint untuk mobil mewah merek Jaguar, Bentley, Land Rover, dan Mazda.
KPK menyangka Yul dan tiga anak buahnya menerima suap Rp 1,8 miliar dari Darwin. Suap diberikan agar pejabat pajak itu menyetujui pengajuan restitusi pajak PT WAE tahun pajak 2015 sebesar Rp 5,03 miliar dan tahun pajak 2016 sebesar Rp 2,7 miliar.
Saut mengatakan menurut pemeriksaan tim pajak, pada 2015 dan 2016, PT WAE mengajukan restitusi atau permintaan pengembalian kelebihan bayar pajak kepada KPP PMA 3.
Menurut hasil pemeriksaan lapangan, tim menemukan jumlah pajak yang dibayarkan oleh PT WAE untuk dua tahun itu justru kurang, bukannya lebih.
Kemudian para tersangka menawarkan bantuan agar pengajuan itu bisa disetujui, dengan membayar sejumlah uang. Darwin setuju dan menyerahkan uang sebanyak US$ 73.700 pada 2015 dan US$ 57.500 pada 2016.(*)
Liputan: Piter
Editor : Robinsar Siburian
Editor :Tim Sigapnews
Pengenalan Kampus
Dekan Universitas Pasir Pengaraian Buka Pengenalan Kehidupan Kampus ke Mahasiswa Baru
00:00:00 WIB
Dosen FKIP UIR
Lolos Hibah Dikti 2019, Tiga Dosen FKIP UIR Lakukan Pengabdian ke Masyarakat
00:00:00 WIB
PSMS VS Persiraja Banda Aceh
Kalah Lawan Persiraja Banda Aceh, Suporter PSMS Medan Teriak Ini
00:00:00 WIB