36 Petugas Haji Riau 2025 Ditetapkan, Siap Layani Jemaah

36 Petugas Haji Daerah (PHD) Provinsi Riau untuk musim haji 1446 H/2025 M. Foto Istimewa
Pekanbaru - Pemerintah melalui Menteri Agama RI telah menetapkan 36 Petugas Haji Daerah (PHD) Provinsi Riau untuk musim haji 1446 H/2025 M.
Penetapan ini tertuang dalam Keputusan Menteri Agama RI No. 166 Tahun 2025. Penurunan jumlah petugas dibanding tahun sebelumnya disesuaikan dengan kuota kelompok terbang (kloter) jemaah haji Riau.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Riau, H. Defizon, mengonfirmasi penetapan tersebut pada Rabu (12/3/2025). "Tahun ini, jumlah PHD Riau turun dari 39 menjadi 36 orang, menyesuaikan jumlah kloter jemaah haji Riau," ungkapnya.
Defizon menjelaskan bahwa PHD bertugas meningkatkan efektivitas, efisiensi, dan akuntabilitas penyelenggaraan ibadah haji. Mereka akan membantu petugas kloter dalam membimbing, melayani, dan mendampingi jemaah, khususnya dalam aspek bimbingan ibadah, pelayanan umum, dan kesehatan.
"Petugas ini terdiri dari tiga kategori, yakni bimbingan ibadah, pelayanan umum, dan pelayanan kesehatan. Mereka akan bertugas mendampingi jemaah selama pelaksanaan ibadah haji," tambah Defizon.
Pendanaan operasional PHD ini bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025.
Berikut daftar 36 PHD Riau 2025:
Pelayanan Umum (22 orang): Resman Junaidi, Riko Rizki Masri, Abdul Hamid, Karmani, Santo, Marzai, Zulhendri Rais, Fauzi Efrizal, Hendri Sayuti, Jalinu, Rudi Hartono, Hendri, Yenni Masdia, Agus Hatorangan, Ninno Wastikasari, Tasrum, Zamri, Sigit Juli Hendriawan, Furkon Syah Lubis, Jhon Afrizal, Yeyet Maryati, Guspiandi.
Bimbingan Ibadah (2 orang): Asrori, Septien Asmarwiati.
Pelayanan Kesehatan (12 orang): Faisal, Suryani Arif, Syafrida Anggie Siswelly, Hendry Adi Saputra, Muhammad Qadaffy, Rino Pramana Putra, Bakri, Muhammad Riski Syahputra, Nursiah, Liyanurita, Jemi Paryani, Sri Dananum.
Selain itu, lima petugas dari Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) juga ditunjuk berdasarkan Keputusan Dirjen No. 89 Tahun 2025. Mereka adalah Drs. H. Amnan (KBIH Nurul Islam), H. Saifullah, S.Pd.I (KBIH Mandiri), Drs. H. Muchtaruddin, SH, MA (KBIH Sabilul Jannah), H. Rubianto, CRBD, CMH (KBIH Al Haramain Darul Khair), serta Tgk. H. Waha, MH (KBIH Ar Raudhah Indragiri).
"Dengan komposisi ini, kami berharap layanan haji tahun ini lebih optimal dan memberikan kenyamanan bagi jemaah," tutup Defizon.
Editor :Tim Sigapnews