Menuju Atlet Prestasi dan Komunitas
Pelti Riau Gelar Pertandingan Persahabatan dengan Tim dari Singapura

SIGAPNEWS.CO.ID | PEKANBARU - Pengurus Persatuan Tenis Lapangan Indonesia (Pelti) Riau menggelar pertandingan persahabatan antara atlet dari Singapura dan Kepri. Pertandingan persahabatan antara Combine Team Tennis Singapura dengan sejumlah atlet Pelti Riau dari berbagai daerah itu, digelar di Lapangan Indoor DRPD Riau, Sabtu (21/12/2024) pagi.
Dalam sambutannya, Ketua Pelti Riau diwakili Sekretaris Iwan Daulay mengatakan selain menuju olahraga prestasi, tenis ini juga merupakan olahraga komunitas. Komunitas ini banyak terbentuk di sejumlah daerah dan negara-negara lain.
Dengan banyaknya klub tenis, maka pertandingan persahabatan antar klub diharapkan akan semakin memperluas wawasan para atlet.
Komunitas tenis ini akan menularkan olahraga ini ke generasi berikutnya. Dengan banyaknya dilakukan pertandingan antar klub, akan membuat olahraga ini semakin memasyarakat.
Ketua CTTS Encik Maslim, mengapresiasi sambutan tuan rumah. Ia memuji kondisi lapangan yang cukup representatif. Encik Maslim juga berencana untuk mengundang komunitas tenis Riau untuk berlaga di negaranya.
Acara ini juga dihadiri oleh Ketua Komisi I DPRD Riau Azmi yang juga merupakan atlet dan pecinta tenis.
Nur Azmi Hasyim menyampaikan apresiasinya atas kedatangan tim dari Singapura.
"Kita akan mengembangkan pertandingan silaturahmi ini karena lapangan kita cukup representatif. Semoga ke depan lahir bibit-bibit atlet tenis berkualitas," katanya.
Wakil Ketua I Pelti Riau Herman mengatakan ini langkah awal iven yang digelar pengurus.
Ke depan pengurus akan menggelar iven-iven lain demi kemajuan tenis di Riau. Termasuk di tingkat kabupaten kota, demi membangkitkan tenis lapangan ini.
Ia mengimbau pemerintah dan pihak swasta sama-sama mendukung program ini.
Karena tenis ini merupakan cabang olahraga yang selalu ada di setiap pertandingan olahraga, baik di tingkat provinsi, nasional maupun internasional.
Karenanya, bibit-bibit atlet berbakat sangat dibutuhkan. Selain pertandingan persahabatan antar pecinta tenis, di akhir hari juga digelar pertandingan eksebisi antara atlet prestasi Iqbal - dr Aldi - Iqbal Ukui - Halim yang dimenangkan oleh pasangan Iqba Ukui - Halim dengan skor 7-4.
Pertandingan hari ini berlangsung dari pagi hingga sore, diikuti oleh atlet putra dan putri.***(rilis)
Editor :Tim Sigapnews