Digerebek di Rumah Kosong, Pemuda di Labura Tertangkap Basah Konsumsi Sabu
Unit Reskrim Polsek Na IX-X Ringkus Tongek, Pemilik Sabu di Aek Kota Batu
SIGAPNEWS.CO.ID | LABURA – Suasana tenang di Lingkungan V, Kelurahan Aek Kota Batu, Kecamatan Na IX-X, Kabupaten Labuhanbatu Utara, mendadak heboh pada Minggu siang (7/9/2025). Sebuah rumah kosong yang selama ini jarang diperhatikan warga tiba-tiba dikepung aparat kepolisian. Dari dalam rumah, seorang pemuda hanya bisa pasrah ketika polisi mendapati barang bukti narkotika jenis sabu.
Pemuda itu diketahui bernama Edi Elpisah alias Tonggek (25), warga Desa Aek Tapa, Kecamatan Na Marbau. Ia ditangkap sekitar pukul 11.00 WIB setelah polisi mendapatkan laporan dari warga yang curiga melihat gelagat mencurigakan seorang pria di rumah kosong tersebut.
Warga yang resah segera melapor ke Polsek Na IX-X. Tak menunggu lama, tim Unit Reskrim yang dipimpin Kanit Reskrim IPDA Juandi Ginting bergerak ke lokasi. Saat digerebek, Edi tengah berada di dalam rumah dengan sejumlah barang bukti sabu.
Dari penggeledahan, polisi menyita satu bungkus plastik klip berisi sabu seberat 1,28 gram bruto, satu unit ponsel Oppo biru, satu bong, satu skop dari pipet, satu kaca pireks, dan satu mancis merah. Semua peralatan itu diduga digunakan untuk mengonsumsi barang haram tersebut.
“Begitu tim masuk ke rumah kosong itu, ditemukan seorang pria sesuai ciri-ciri yang diberikan informan. Saat diperiksa, ternyata benar ia menguasai sabu. Barang bukti langsung diamankan,” terang Kapolsek Na IX-X, AKP Hj. Yustina, SH, MH, saat dikonfirmasi.
Di hadapan petugas, Edi tak bisa mengelak dan mengakui bahwa sabu itu memang miliknya. Ia pun digelandang ke Mapolsek Na IX-X untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Kapolsek menegaskan pihaknya akan terus bergerak menindak tegas penyalahgunaan narkotika.
“Kami tidak akan memberi ruang bagi peredaran narkoba. Ini demi melindungi generasi muda dari ancaman barang haram,” tegasnya.
Kini Edi mendekam di sel tahanan Polsek Na IX-X. Ia terancam hukuman berat sesuai undang-undang narkotika yang berlaku.
Editor :Tim Sigapnews